Wisata Sumber Sirah

Wisata Sumber Sirah

Kabupaten Malang merupakan daerah yang perkembangan wisatanya cukup pesat, banyak tempat-tempat wisata baru yang diberdayakan oleh warga sekitar maupun pemerintah setempat. Hal ini bisa kita lihat dari semakin banyaknya lokasi wisata di Kabupaten Malang mulai dari coban, hutan wisata, laut dan desa wisata. Salah satu lokasi wisata yang akan kita bahas kali ini adalah Wisata Sumber Sirah Malang.

Sumber Sirah merupakan wisata mata air yang berada di Gondanglegi Kabupaten Malang, lebih tepatnya di Jalan Sunan Kalijaga I RT.05/RW.02, Putuk Utara, Putukrejo, Kec. Gondanglegi, Malang, Jawa Timur 65174.

Di Sumber Sirah para wisatawan dapat menikmati keindahan mata air yang di hias oleh formasi ganggang hijau di sekitaran mata air yang masih terjaga kelestarianya. kejernihan airnya sangat cocok bagi anda yang hobi snorkeling, karena walaupun Sumber Sirah hanya pemandian air tawar di dalam air pemandangannya tidak kalah dengan yang ada  lautan. Bagi yang tidak bisa berenang kalian bisa menyewa ban dengan harga Rp 5000 untuk 1 jamnya.

Selain keindahan sumber mata airnya di sini kalian bisa menikmati pemandangan ala pedesaan yang masih alami karena Sumber Sirah lokasinya berada di tengan pedesaan dimana mata airnya di alirkan ke sawah-sawah warga sekitar dan menjadi pusat irigasi di beberapa kecamatan yang ada disana.

Sebagai bonus Wisata Sumber Sirah memiliki jalur river tubing yang bisa kalian coba, walaupun tidak panjang (sekitar 100meteran) namun cukup menantang untuk diexplore.

Informasi tentang Sumber Sirah

  • Alamat Lokasi: Jalan Sunan Kalijaga I RT.05/RW.02, Putuk Utara, Putukrejo, Kec. Gondanglegi, Malang, Jawa Timur 65174.
  • Jam Buka: 07-00 WIB 17:00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp 1000
  • Parkir Motor: Rp 2000
  • Parkir Mobil: Rp 5000

Peta Lokasi

 

Spot Foto Menarik di Bromo

 

5/5 - (1 vote)

0 comments on “Wisata Sumber SirahAdd yours →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *